Selasa, 29 November 2016

LOMBA LINTAS ALAM MENUMBING 2016

Pangkalpinang, 27 November  2016
Kami dari  Pramuka MAN 1 Pangkalpinang satu minggu sebelumnya telah mengikuti lomba juga di Desa Petaling  dan tak putus asa sampai disitu, kami mencoba ingin mengukir prestasi kembali megikuti Lomba Lintas Alam Menumbing walaupun beban di pundak terasa berat dan kami akan selalu berusaha dengan kemampuan yang kami miliki.

   mempelajari sebuah materi dan latihan yel-yel untuk mempersiapkan lomba lintas alam menumbing yang tidaklah mudah dengan waktu yang singkat kami terus latihan demi kebersamaan team untuk memperoleh hasil yang semaksimal mungkin.

Setelah persiapan selesai sebelum keberangkatan menuju Muntok kami bersama team telah bersiap untuk kegiatan lomba lintas alam menumbing dengan peserta yang sangat banyak dan persaingan juga yang ketat, hanya motivasi yang membuat kami pantang menyerah yaitu ''mencoba dahulu. menang atau kalah biasa. yang penting telah berusaha sebaik mungkin''

   Berangkat menuju Muntok pada jam 03.00 wib.  Karena kami mengikuti kegiatan lintas alam menumbing 2016 jadi waktu keberangkatan di percepat, agar datang sesuai waktu yang telah di tetapkan supaya tidak terlambat saat mengikuti perlobaan tersebut .

Setelah kami sampai disana,Kami pun langsung registrasi ulang dan kami mendapatkan nomor keberangkatan 045.046.047.048. Beberapa menit kemudian, Kami pun mulai berangkat menyusuri hutan . Hingga kami semua merasakan betapa indahnya bermain dengan alam rasa lelah pun tak terasa atas kebersamaan dalam team  dan kami juga sangat bersyukur atas semua ini dalam kebersamaan team yang akhirnya mendapatkan Juara Terfavorit dan Duara II Lintas Alam Menumbing SE-BABEL.


Alhamdulillah
Semua berawal dari niat yang tulus
Menjadi sang juara merupakan hadiah untuk kita semua
Namun kemenangan yg sesungguhnya adalah prosesnya
Dari proses itu lh kita saling mengenal satu dan yg lainnya
Pengalaman merupakan hadiah terbesar bagi kita semua

Selamat PRAMAN
selamat comando ben up
Selamat bulan terang
Selamat tungau
Selamat pangeran singkek

Juara 2 lomba lintas alam menumbing 2016 se-Babel 
Juara favorit lintas alam menumbing 2016 se-babel
Tiada cinta tanpa rasa
Karena rasa tercipta dari prosesnya cinta
Tetap kompak selalu
Dan terus mengaum layaknya sang macan...








Kamis, 24 November 2016

YASINAN BERSAMA ANGGOTA PRAMANESA

Pangkalpinang, 24 November 2016
Di mana anggota Pramanesa setiap tahunnya menyelenggarakan yasinan beuntuk berdoa bersama untuk kakak-kakak kelas 12 dalam mempermudahkan menghadapi Ujian Nasional Berstandar Komputer (UNBK) dan tak lupa juga untuk anggota pramanesa juga kelas 10 dan 11  dalam menghadapi Ujian Akhir Sekolah, Ini adalah kegiatan yasinan bersama anggota pramenasa tiap tahunan yang selalu di laksanakan.                                                                                                                        
          Acara yasinan ini di lakukan di depan Sanggar Pramuka, Dan di buka oleh Kakak Pembina kita yaitu Ibu Suryani S.Ag dan Kak Agunawan selaku Asisten Pembina Pramuka di MAN 1 Pangkalpinang, ungkapan dan rasa syukur kepada Allah Swt bisa berjumpa lagi bersama anggota pramanesa dalam yasinan tiap tahunan dan tak lupa ini juga rasa syukuran juga atas Pramuka MAN 1 Pangkalpinang memperoleh dua piala Lomba Lintas Alam di Petaling yaitu Juara 2 Putra dan Juara 3 Putri.

Di penghujung akhir kegiatan yasinan bersama, Kak Agunawan membuka Public Speaking yang tujuannya agar memotivasi anggota pramnesa yang masih di kelas 10 dan 11 , Pertama-tama setiap kelas ada perwakilannya putra dan putri yang di awal pembuka dari kelas 12 yaitu Perwakilan Putri yaitu Rizki Fadillah yang di mana bahwa ia mengungkapkan juga ‘’Kekompakan dan kebersamaan kunci keberhasilan kita agar kedepannya memperoleh hasil yang terbaik dari sebelumnya dan menjaga hubungan sillahtuhrahmi kita bersama’’. Perwakilan kelas 12 yang dimana Angkatan mereka hanya 4 Putra dalam hal ini mereka berbagi motivasi juga dan kedepannya lebi baik, sepeti Kak Rama mengungkapakan’’tetap solid dan jaya dengan rasa terharunya’ dan di lanjutkan oleh Wahpi Yusron dengan ‘’jangan tinggalkan pramuka karena pramuka membuat kalian sukses seperti sekarang’’ dan ditutup oleh Kak Zidane R mengungkapkan cukup satu hal motivasi yang kakak berikan dan itu penting  dalam hal apa pun ‘’Lakukanlah yang anda bisa walaupun tidak tahu tapi berusahalah menjadi tahu agar nanti kalian akan bisa tanpa bertanya lagi’.Pesan dari Kak Agunawan untuk kita semua Jagalah kekompakan seperti ini dan seterusnya .                              

Tak lupa canda dan tawa bersama dan rasa kebahagiaan sangat di rasakan pada malam itu, anggota yang rumahnya jauh turut hadir dalam yasinan tersebut jadi bahwa dengan rasa kekompakan rasa letih dan pendat di pundak kita bisa hilang dengan kebersamaan yang tiada harganya dari apa pun, ini semua seperti rasa kekeluaragaan yang sangat indah bagi kita semua.









Rabu, 23 November 2016

JELAJAH WISATA PRAMANESA


Pangkalpinang 26 November 2016, Liburan terakhir untuk menghadapi Ulangan Akhir Semester I yang akan di mulai pada tanggal 1-8 Desember 2016.Tujuan kami ini adalah menjaga kebersamaan semua anggota pramuka yang kami miliki. Sebelum melakukan Jelajah Wisata Pramanesa di Pantai Tongaci dan mempersiapkan perlengkapan yang akan dibawa.
                     
      Tapi yang lebih kerennya anggota pramuka Pramanesa menghibur para pengujung Pantai  Tongaci tersebut dengan yel-yel yang kami miliki dan di ramaikan juga oleh purna-purna Pramanesa, sebelum kegiatan dimulai kami berfoto bersama agar menjadikan kenang- kenangan yang tak akan di lupakan. waktu telah menunjukkan pukul 08.30 wib dan kami langsung menuju lokasi tersebut, setelah sampai di Pantai Tongaci kami membagikan setiap umpi.

 Umpi yang telah di bagikan akan mendapatkan giliran dengan waktu 30 menit untuk menyelusuri sekeliling tempat wisata pantai tongaci, dan di lanjutkan oleh umpi selanjutnya. Dalam waktu yangyang telah di berikan kami banyak mendapatkan hal-hal yang menarik dan ilmu pengetahuan juga.Setelah itu kami melaksanakan Out Bound anatar umpi 1 dan umpi 2 yang telah di bagikan setiap umpinya.                                                                                                     
     Tujuan ini adalah melatih kekompakan,kebersamaan,dalam sebuah tim. Dengan                         melakukan  game juga untuk memeriahkan setiap tantangan seperti Rantai Naga, Tarik Tambang dll. Semua itu kami telah mempersiapkannya jauh-jauh hari agar berjalan  lancar Dan lebih serunya lagi menampilkan yel-yel dengan menggunakan pramuka  lengkap di depan para pengunjung pantai tongaci.                                         

        Alhamdulillah para pengunjung sangat terasa terhibur atas yel-yel yang kami berikan dan sangat antusias  dengan di akhiri berfoto bersama, maksud dari tujuan ini semua untuk melatih keberaniaan dan mental para anggota pramuka pramanesa agar kedepannya lebih baik lagi.








                                                                                                                                                           

Kamis, 17 November 2016

RAIMUNA DAERAH III KEPULAUAN BANGKA BELITUNG 2016

Kegiatan Raimuna Daerah (RAIDA) III Kepulauan Bangka Belitung akhirnya telah tiba yang di laksanakan di bumi perkemahan Desa Jade,Balun Ijuk pada tanggal 17-21 Oktober 2016 . yang diikuti oleh peserta pramuka di seluruh Bangka Belitung berjumlah hampir sembilan ratusan peserta di mana setiap Kwarcab mengirimkan Kontingen-kontingen yang terbaik untuk memeriahkan kegiatan Raimuna Daerah III Kepulauan Bangka Belitung tersebut.

          Raimuna Daerah III Kepulauan  Bangka Belitung yang di tunggu-tunggu oleh peserta yang mengikuti  Raida telah di mulai yang mana kegiatan tersebut sangat berarti bagi setiap anggota pramuka, karna Raimuna Daerah III Kepualauan Bangka Belitung adalah pesta para penegak yang di ikuti se-Bangka Belitung yang di adakan oleh Kwartir Daerah. 

Sebelum dilaksanakan kegiatan Raimuna Daerah III Kepulauan Bangka Belitung setiap kontingen satu hari sebelum upacara pembukaan kegiatan Raimuna Daerah III Kepulauan Bangka Belitung Dan harus juga menyelesaikan mendirikan tenda, agar dalam pelaksanaan upacara pembukaan supaya kondusif dan tidak ada lagi aktivitas yang lainnya.
            Pada upacara pembukaan Raimuna Daerah III Bangka Belitung setiap kontingen sangat menunggu pembukaan tersebut, apa bila telah mulai upacara telah di mulai kegiatan Raimuna Daerah III Bangka Belitung telah diresmikan kegiatan tersebut yang berlangsung selama 5 hari dari tanggal 17-21 Oktober 2016. Setelah upacara selesai kegiatan akan di mulai, setiap peserta di berikan Kartu Kegiatan, Id Card dan Baju Lapangan.  Saat memulai kegiatan tersebut setiap peserta sangat antusias dalam melakukan kegiatan tersebut seperti, Pengenalan Air Soft Gun, Kebahariaan Dasar,Pariwisata Bangka Belitung, Seminar Kepramukaan,Perkembangan Teknologi Informatika,Jurnalistik, Wisata dll.

Yang paling di tunggu oleh para peserta adalah upacara malam api unggun dimana setiap kontingen untuk berkumpul bersama dan pentas seni juga tak kalah menarik , untuk mempersembahkan pentas seni dari setiap kontingen yang ikut serta dalam pentas tersebut. sangat baik  penampilan mereka dan membuat terhibur para pengunjung pun mulai berdatangan pada malam api unggun untuk menyaksikan pentas seni tersebut. Dengan ini rasa lelah bisa terhibur selama kegiatan berlangsung dan rasa lelah pun bisa hilang.
        Selama lima hari mengikuti kegiatan Raimuna Daeah III Kepulauan Bangka Belitung sangat  asyik, karena bisa mencari teman baru terutamanya, bertemu teman yang telah lama tak bertemu, ilmu kepramukaan juga ada yang bisa berguna untuk masa depan yang akan datang dan rasa senang susah bersama dengan saling membahu, itu sangat menyenangkan. Raimuna Daerah III Kepulauan Bangka Belitung sangat gembira bagi para peserta .




















‘’ JANGAN MENYERAH APABILA BELUM MENCOBA,LAKUKANLAH YANG TERBAIK SEBELUM MENDAPATKAN PERINTAH APA PUN ITU’’






Senin, 14 November 2016

PENGUKUHAN DI PUNCAK MARAS

Anggota pramuka yang sebelumnya telah di terima bergabung Ambalan Pangeran Antasari dan Siti Aisyah ini, sudah saatnya dikukuhkan agar para anggotanya lebih memiliki loyalitas yang tinggi terhadap gugus depan. kegiatan pengukuhan ini dilakukan sedikit berbeda pada tahun sebelumnya yaitu dilakukan di Puncak Bukit Maras Bangka Belitung, seluruh anggota pramuka Madrasah Aliyah Negeri 1 Pangkalpinang ini melakukan pendakian kurang lebih 4 Jam dari kaki Bukit Maras hingga ke puncak Bukit Maras.

Pendakian kali ini sungguh menantang maut karena dalam kondisi hujan yang sesekali sangat lebat ditambah dengan kondisi jalan hujan yang sangat licin yang dikelilingi jurang-jurang sangat curam. Perjalanan tetap terus dilanjutkan meski hujan terus mengguyuri para anggota-anggota yang luar biasa tangguh ini. karena mengingat hari semakin petang dan hujan pun tak kunjung berhenti. Meski sesekali terjatuh dan terpeleset, itu tidak mematahkan semangat mereka dengan harapan dikukuhkan sebagai anggota Pramuka pada Ambalan Pangeran Antasari dan Siti Aisyah.

Untuk pertama kalinya mendaki Maras, ini merupakan pengalaman yang luar biasa bagi anggota yang baru pertama kalinya mendaki puncak maras. kegiatan pengukuhan ini tidak hanya bertujuan melakukan pengukuhan dengan mendapatkan suasana indah dari ketinggian. Namun ini merupakan pelajaran. karena selama perjalanan mereka belajar untuk bersabar dan menahan emosi yang mungkin level tertinggi pada saat pendakian.

'' pendakian ini mengajarkan saya apa itu kebersamaan, apa itu emosi dan apa itu kesabaran. Dalam pikiran saya hanya satu yaitu,puncak....puncak.....puncak,,,,,  mana itu puncak Maras yang banyak diceritakan orang-orang, dan sungguh apa yang ada dalam pikiran saya ternyata pada kenyataan itu melebihi apa yang saya pikirkan. Puncak maras sungguh luar biasa menatap Pulau Bangka  Dari ketinggian, ini merupakn anuggerah yang luar biasa besar bagi kami terutama saya '' ungkap ibrahim ibran, salah satu anggota yang bakal dikukuhkan .

    kegiatan yang dilakukan selam 2 hari ini yaitu pada tanggal 23-24 januari 2016 berjalan lancar.        kegiatan pengukuhan pun dilakukan dipuncak maras dengan hikmat dan juga haru. karena para anggota ulang janji pramuka diatas puncak Maras tertentu dengan pengorbanan yang luar biasa.

            ''SEMOGA KALIAN MAMPU MENJADI PENEGAK-PENEGAK YANG MENJUNJUNG

           TINGGI DAN MEMILIKI LOYALITAS TINGGI TERHADAP GUGUGS DEPAN ''

                                                                                                             
                                                        SALAM PRAMUKA...........!!!!!    



       

PRAMUKA KERJA NYATA

Pramuka tak hanya bernyanyi dan bertepuk tangan semata . Namun pramuka juga harus mampu menunjukkan abdinya pada masyarakat. kali ini anggota pramuka MAN 1 Pangkalpinang mengadakan kegiatan sosial yaitu Pramuka Kerja Nyata (PKN). Dengan sasaran mampu mengabdi pada masyarakat, kegiatan PKN ini di fokuskan pada desa Penagan pada tanggal 20-21desember 2015.  Alhamdulillah kegiatan kami tersebut juga mampu di terima di Masyarakat desa Penagan. kegiatan yang telah dirancang mulai latihan bersosialisasi hingga sikap siap tanggap ini berjalan sesuai harapan.
Pada kegiatan ini para anggota di tugaskan untuk mengabdi mulai dari bersosialisasi pada murid-murid SD-SMP tentang pendidikan Hingga mengajak masyarakat untuk mencintai lingkungan  dengan ikut serta membersihkan lingkungan sekitar dan sekitaran pantai.

Kami juga melakukan kegiatan pramuka peduli dengan membangun perpustakan-perpustakaan mini yang di tempatkan di beberapa sekolah dan tempat strategis di desa penagan. Yang memungkinkan untuk terus dibaca dan dirawat. Pramuka peduli juga dilaksanakan dengan cara membantu masyarakat sekitar dengan menyumbangkan buku buku dan sembako bagi yang membutuhkan.
Masyarakat memang membutuhkan  aksi nyata dari pramuka . Makanya kegiatan PKN yang dilaksanakan Selama dua hari  tersebut mampu mengajari kami apa pramuka sesungguhnya. Rasa haru sangat kami rasakan disana karena memang merasa ini lah tugas pramuka yang sesungguhnya.

Rasa terima kasih yang sangat besar kami sampaikan pada masyarakat desa penagan karena telah mengajari kami banyak hal, mengajari kami tentang kesederhanan dan arti kehidupan.
Sungguh ini merupakan aksi nyata yang luar biasa.










'' MOTIVASI ''

SAHABAT TUNAS  TETAPLAH MENJADI PRAMUKA YANG SELALU MENJADI HARAPAN MASYARAKAT. TERUS TUNJUKKAN AKSI NYATA KITA. TANAMKAN JIWA PATRIOTNYA SEORANG PRAMUKA .KITA ADA KARENA MASYARAKAT.

                                                                                                                          
  ( BY: PRAMAN )